Kualitas Roland yang telah dipercaya dalam sebuah keyboard portable.
Mulai perjalanan musikal anda dengan E-X10, keyboard pemula yang menginspirasi dengan fitur-fitur berkualitas yang diambil dari instrument professional Roland. Belajar sambil bersenang-senang dengan suara piano akustik yang ekspresif dan ratusan suara lainnya. Pimpin band anda sendiri dengan auto-accompaniment dan hubungkan sebuah mic untuk bernyanyi bersama. Rekam permainan keyboard anda dan evaluasi perkembangan anda. Bermain di mana saja dengan design yang kecil dan cantik, system speaker stereo bawaan, dan dapat dinyalakan dengan baterai.

Design dan performa berkualitas Roland.
Selama lebih dari 50 tahun, Roland telah menjadi pemimpin dunia instrument musik elektronik yang dipercaya oleh musisi professional di seluruh dunia. Dengan design yang atraktif, suara yang ekspresif, dan fitur yang handal yang terinspirasi dari keyboard dan synthesizer premium kami, E-X10 memberikan anda pondasi yang solid untuk menumbuhkan kreativitas anda dan menjadikan bermusik sebagai bagian dari keseharian anda.

Piano ekspresif dan kaya.
E-X10 memiliki pilihan suara piano akustik dengan kualitas suara dan ekspresi yang superior yang diwariskan langsung dari stage piano dan home piano kami. Tuts 61-not terasa seperti tuts piano yang nyaman dan responsive, memudahkan anda untuk membentuk teknik yang tepat yang terasa seperti instrument keyboard lainnya.

Suara menginspirasi untuk musik apapun.
Selain piano akustik, E-X10 juga memiliki suara lainnya untuk bisa anda mainkan dengan jenis musik apapun. Lebih dari 600 pilihan suara, mulai dari electric piano, organ, instrument orchestra sampai synthesizer untuk jenis musik modern. Juga terdapat banyak pilihan suara dari seluruh dunia untuk memainkan gaya etnik dari penjuru dunia.

Bermain dengan band.
Dengan E-X10, belajar musik akan lebih menyenangkan dan menarik. Sambil bersenang-senang dan membangun kepercayaan diri dengan bermain mengikuti 140 pilihan lagu yang ada. Atau hubungkan perangkat gadget anda menggunakan input aux untuk anda bisa bermain bersama dengan musik favorit yang ada di gadget anda. Jika anda ingin tampil solo, fitur auto-accompaniment memungkinkan anda untuk menjadi pemimpin band anda sendiri menggunakan tangan kiri anda. Lebih dari 200 pilihan style sudah tersedia, mulai dari rock, pop, jazz, sampai ballads, musik dance modern, dan banyak lagi.

Kembangkan skill anda.
Setiap pilihan lagu yang ada sudah terdapat tiga tahap pelajaran untuk membantu anda membangun akurasi anda, lengkap dengan tampilan partitur pada layar untuk membuat anda tetap termotivasi. Juga terdapat metronome, fitur penting untuk mengembangkan rasa tempo anda. Dan dengan fitur recording, anda dapat merekam permainan anda kapan pun sehingga anda dapat mengevaluasi perkembangan anda dan melihat di mana anda perlu untuk memperbaiki.

Mudah untuk digunakan.
Tampilan E-X10 yang sederhana memudahkan anda untuk menggunakannya, dengan layar informatif dan tombol-tombol khusus untuk fungsi-fungsi penting. Kategori tone, lagu, dan style sudah dipaparkan pada panel, mempercepat anda untuk mencari apa yang ingin anda mainkan tanpa harus melihat ke buku manual.

Serba bisa dan ringan untuk dibawa.
Dengan design yang ringan dan portable (3.9 kg/8.6 lb.), anda dapat membawa E-X10 anda kemana saja. Tampil dengan suara yang jernih dan penuh serta suara bass yang kaya dengan system stereonya. Atau hubungkan headphones untuk mematikan speaker sehingga anda dapat bermain dengan sunyi dan tidak mengganggu orang lain. Anda dapat menyalakan E-X10 dengan adaptor yang sudah tersedia, atau juga bisa dengan enam baterai AA untuk waktu bermain sampai dengan tiga jam.

Mulai petualangan musikal anda.
E-X10 memiliki input microphone, memungkinkan anda atau teman untuk menyanyi bersama musik melalui system sound pada keyboard. Dan dengan jack USB, anda dapat menggunakannya sebagai MIDI controller pada software produksi musik dan app musik di komputer anda.